Ide Peluang Bisnis Yang Cocok Untuk Mahasiswa

Sebagai mahasiswa tentu ingin memiliki penghasilan tambahan selain mendapat uang saku dari orang tua. Hal ini dilakukannya karena banyaknya kebutuhan mahasiswa. Sehingga terkadang jatah bulanan saja tidak cukup. Sayangnya banyak mahasiswa bingung harus mencari uang tambahan dari mana. Padahal, tak sedikit korporsi yang membuka kesempatan kepada mahasiswa untuk bekerja paruh waktu.

Tidak hanya bekerja paruh waktu saja,  jika mahasiswa tersebut lebih jeli terdapat beberapa peluang bisnis untuk mahasiswa. Bisnis dengan modal yang kecil, namun tetap menguntungkan. Bahkan ada usaha atau bisnis yang tanpa modal sekalipun. Bagi Anda yang ingin membuka peluang usaha atau bisnis sendiri, Anda bisa mencoba beberapa ide bisnis dibawah ini:

  • Menjual barang bekas

Peluang bisnis untuk mahasiswa yang pertama adalah menjual barang bekas atau dikenal dengan nama preloved. Saa ini menjual barang prloved sedang menjadi tren di masyarakat. Beberapa orang terutama para mahasiswa dan pelancong cenderung memiliki membeli barang bekas. Sebab, barang  bekas tersebut lebih murah dibandingkan membeli baru.

 

Nah, Anda  dapat memanfaatkan peluang bisnis tersebut. Jika Anda memiliki barang-barang yang sedang trend maupun barang yang bagus dan layak pakai Anda bisa menjualnya kembali. Anda bisa memasarkan barang-barang bekas Anda melalu media sosial atau teman satu kampus Anda agar bisnis preloved Anda cepat berkembang.

 

  • Jasa penerjemah

Bagi Anda yang mampu berbicara bahasa asing, baik itu bahasa Inggris, Jepang, Mandarin, dan  lainnya, Anda bisa membuka peluang bisnis jasa penerjemah. Sebab, bisnis ini termasuk bisnis yang menguntungkan dan tidak membutuhkan modal. Anda hanya pelu memasarkan jasa Anda melalui media sosial atau teman satu kampus Anda.

 

  • Membuka les privat

Bagi Anda para mahasiswa yang basicnya pendidikan, Anda bisa mencoba untuk membuka usaha berupa les privat. Anda dapat mengajar anak SD, SMP, hingga SMA. Selain itu, Anda juga bisa membuka bisnis ini pada sesame mahasiswa. Pasalnya, pasti terdapat mahasiswa yang membutuhkan bantuan orang lain untuk menguasai mata kuliah tertentu.

 

Misalnya mata kuliah Bahasa Inggris atau Matematika. Anda jug bisa menjalankan bisnis bimbel di luar akademis. Jika Anda memiliki keterampilan tertentu seperti vocal, bermain gitar, berenang, dan sebagainya. Keahlian tersebut bisa Anda manfaatkan untuk menghasilkan uang. Dengan cara membuka kursus di bidang tersebut.

 

Bisnis ini bukan hanya untuk para mahasiswa pendidikan saja loh. Bagi Anda para mahasiswa yang basicnya di luar pendidikan pun bisa membuka peluang usaha ini. Asalkan Anda menguasai materi atau keterampilan tersebut.

  • Menjual produk minuman serbuk

Peluang bisnis yang satu ini akhir-akhir ini juga sedang naik daun. Bisnis tersebut ialan menjual produk minuman serbuk. Anda bisa mejual produk minuman serbuk dengan menjual brand dari orang lain atau brand Anda sendiri. Nah, jika Anda ingin menjual minuman serbuk dengan brand Anda sendiri, Anda dapat bekerja sama dengan wiralaba atau jasa maklon minuman serbuk.

 

Sebab dengan bekerja sama dengan jasa maklon minuman serbuk, Anda para mahasiswa akan diberi banyak kemudahan dan kelebihan. Salah satunya tidak membutuhkan sewa produksi dan karyawan. Sedangkan kelebihannya, jika produk Anda laris di pasaran maka Anda lah yang akan mendapatkan keuntungan dan terkenal.

 

Sebab, brand produk tersebut adalah milik Anda. Tidak hanya itu saja, Anda juga tidak perlu memikirkan perizinan penjualan dan kemasan yang nantinya akan digunakan. Sebab, jasa ini akan memproses produk Anda mulai dari nol hingga produk Anda sudah layak atau siap dijual di pasaran.